Lenovo Veriface Recognition


Lenovo Veriface Recognition.

Lenovo Veriface Recognition sebenarnya adalah software bawaan dari LENOVO, tapi bersyukur software ini dapat di install selain di PC atau laptop Lenovo.


Fungsi.

Lenovo Veriface Recognition berfungsi sebagai alternative login pada windows, dengan software ini kita tidak perlu repot-repot memasukan password untuk login, kita hanya perlu menghadapkan wajah kita pada webcam/kamera, maka dengan otomatis kita login ke windows.

Dengan menggunakan software ini, laptop kita menjadi lebih aman, karena jika yang menghadap webcam adalah wajah orang lain (yang belum terdaftar dalam software ini) maka laptop tidak akan bisa login ke dalam windows.


Alternatif Software.

Alternatif untuk software ini adalah 02 Face, software ini juga berfungsi sebagai alternative login ke windows.


Lisensi.

Software ini adalah software freeware, jadi software ini bisa digunakan oleh siapapun tanpa harus membayar pada pihak tertentu.


Tutorial (Windows 7).

Buka/click Start, lalu pilih All Program, kemudian pilih Lenovo Veriface Recognition, lalu pilih Veriface Recognition. Maka software tersebut akan terbuka, akan tampil beberapa menu, lalu pada menu Enroll Face Image pilih Register, maka kita akan disuruh menghadap webcam untuk mengambil wajah kita sebagai user yang terdaftar untuk login ke windows.

Setelah itu, kita hanya tinggal meRestart PC/laptop kita, dan secara otomatis pada saat akan login ke windows akan tampil bingkai photo untuk menganalisa wajah yang sudah terdaftar pada software tersebut, dan jika yang menghadap software tersebut adalah user yang wajahnya sudah diambil/terdaftar dalam software tersebut maka kita akan secara otomatis login ke windows, tetapi sebaliknya jika yang menghadap webcam bukan user terdaftar maka tidak akan bisa login ke windows.


Tipe.

Lenovo Veriface Recognition adalah software tipe ajau berjenis Utilities.

0 Comments:

Posting Komentar

About Me

Foto saya
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Nama saya Tegar Chandra Gunawan, NIM saya adalah 30211259, dan kelas saya adalah PCE 11-04. Saya membuat blog ini untuk membantu memenuhi tugas mata kuliah selama saya menimba ilmu di Politeknik Telkom.

Statistic

Banner